KisahNabi Ayyub alaihissalam. Nabi Ayyub termasuk orang yang sabar. ia sebaik-baik hamba Allah, Dan termasuk orang yang sangat taat kepada Allah." Adapun yang masyhur adalah, bahwasanya Nabi Ayyub 'alaihissalam itu adalah termasuk anak keturunan dari Nabi Ibrahim 'alaihissalam.Hal ini sebagaimana yang telah kami tegaskan pada bahasan sebelummnya, tepatnya yaitu pada penafsiran fiman
Adapunkisah dengan versi lainnya mengatakan bahwa jauh di masa setelah Nabi Musa wafat, diutus seorang Nabi pada masa Bani Israil yang bernama Nabi Danial 'alaihissalam. Ia dibohongi oleh kaumnya, bahkan pada akhirnya ia juga diringkus oleh raja pada masa itu dan melemparkannya ke dalam sumur yang berisi beberapa ekor singa yang sengaja
Sepertiitulah Nabi Syu'aib 'alaihissalam, Beliau berdakwah dengan argumentasi yang kuat, sehingga Beliau disebut Khathibul Anbiya' (Ahli Pidato dari kalangan para nabi). Selanjutnya, Beliau berkata kepada mereka menakut-nakuti mereka dengan adzab Allah dan mengajak mereka kembali kepada Allah, "Wahai kaumku, janganlah pertentangan
KISAHNABI SYUAIB A.S. Nabi Syu'aib 'alaihissalam tinggal di kota Madyan yang letaknya di Yordania sekarang. Ketika itu, masyarakatnya kafir kepada Allah dan melakukan berbagai kemaksiatan, seperti membajak dan merampas harta manusia yang melintasi mereka. Mereka juga menyembah pohon lebat yang disebut Aikah. Mereka bermuamalah buruk dengan
NabiIbrahim Alaihissalam bergegas menunaikan perintah Allâh ini. Beliau Alaihissalam keluar membawa dua orang terkasihnya menuju ke Mekah, di mana tak air di sana, tanah pun gersang dan tandus serta sepi tak berpenghuni. Sekarang, mari kita dengarkan ucapan Ibnu Abbas Radhiyallahu anhuma yang menceritakan kepada kita tentang kisah ini.
Ketikaitu Nabi Shalih 'alaihissalam mengetahui perbuatan yang dilakukan kaumnya itu, yang ditambah dengan sikap mengejek beliau 'alaihissalam, dan mengolok-oloknya dengan berkata: "Wahai shalih, datangkanlah apa yang kamu ancamkan itu kepada Kami, jika (betul) kamu termasuk orang-orang yang diutus (Allah)." (QS. Al A'raaf: 77)
KISAHNABI SHALIH 'ALAIHISSALAM DALAM AL-QUR'AN BAGIAN 1 abahadam. Selasa, 05 Desember 2017 KISAH MULIA. Dahulu di Jazirah Arab, tepatnya daerah Hijr yang terletak antara Hizaj dan Syam, dimana tempat tersebut sekarang disebut "Madaa'in Shalih" ada sebuah kabilah yang bernama kabilah Tsamud. Nenek moyang mereka nasabnya sampai kepada
Kisah Nabi Ilyasa dikaitkan dengan Nabi Ilyas Alaihissalam. Ilyasa merupakan salah seorang nabi yang wajib diimani oleh umat muslim dan menempati urutan ke-20 dari 25 nabi dan rasul. Sedangkan nabi Ilyas ada di nomor 19 dari daftar tersebut. Nabi Ilyas dan Ilyasa sering dikaitkan karena namanya sangat mirip.
SetelahNabi Ibrahim 'alaihissalam dan Isma'il, anak yang akan dikurbankannya itu sampai di tempat yang diperintahkan (menurut Ubaid bin Umair di tempat yang di kemudian hari disebut "Maqam Ibrahim"; menurut Mujâhid, di Mina), tiba-tiba Allah memberikan wahyu untuk menggantinya dengan kambing. Kisah Nabi Ibrahim 'alaihissalam di
4 Nabi Ibrahim Alaihissalam akan menjadi orang pertama yang diberi pakaian pada hari kiamat. Nabi Shallallahu 'alaihi wa salam bersabda: إِنَّكُمْ مَحْشُورُونَ حُفَاةً عُرَاةً غُرْلًا َ. Sesungguhnya kalian akan dikumpulkan dalam keadaan tidak beralas kaki, tidak berpakaian dan dalam keadaan belum
LWEC. - Siapa yang tak kenal dengan Daniel. Dia adalah nabi dari Bani Israel, yang dikenal dalam ajaran agama Yahudi dan Kristen. “Sesudah Belsyazar terbunuh, Darius orang Media merebut takhta kerajaan. Pada waktu itu ia berumur enam puluh dua tahun. Darius membagi kerajaannya menjadi seratus dua puluh provinsi yang masing-masing diperintah oleh seorang gubernur. Daniel dan dua orang lain diangkatnya untuk mengawasi para gubernur itu supaya raja jangan dirugikan. Segera ternyata bahwa pekerjaan Daniel lebih baik daripada pekerjaan para gubernur dan pengawas-pengawas lainnya. Karena itu, raja ingin mengangkatnya menjadi penguasa seluruh kerajaan. Tetapi para gubernur dan pengawas-pengawas itu berusaha mencari kesalahan-kesalahan Daniel dalam tugas pemerintahan, namun mereka tidak berhasil, karena Daniel setia dan jujur serta tidak melakukan kelalaian atau kesalahan apa pun. Lalu mereka berkata, “Kita hanya dapat menemukan kesalahan Daniel dalam hal yang berhubungan dengan agamanya. ”Kemudian pergilah mereka serentak menghadap raja dan berkata, “Ya Tuanku Raja Darius, hiduplah Tuanku untuk selama-lamanya! Kami semua yang mengurus kerajaan Tuanku, baik para pengawas, para gubernur, wakil-wakil gubernur dan pejabat-pejabat yang lain, telah mufakat untuk mengusulkan supaya Tuanku mengeluarkan surat perintah yang harus ditaati dengan sungguh-sungguh. Hendaknya Tuanku memerintahkan supaya selama tiga puluh hari tak seorang pun diizinkan menyampaikan permohonan kepada salah satu dewa atau manusia, kecuali kepada Tuanku sendiri. Barangsiapa melanggar perintah itu akan dilemparkan ke dalam gua singa. Kami mohon agar Tuanku menandatangani surat perintah itu supaya menjadi undang-undang Media dan Persia yang tak dapat dicabut kembali. ”Maka Raja Darius menandatangani surat perintah itu. Ketika Daniel mendengar tentang hal itu, pulanglah ia ke rumahnya. Kamarnya yang di tingkat atas mempunyai jendela-jendela yang menghadap ke arah Yerusalem. Dan seperti biasanya, ia berdoa kepada Allahnya dan memuji-Nya tiga kali sehari dengan berlutut di depan jendela-jendela yang terbuka itu. Ketika musuh-musuh Daniel melihat Daniel sedang berdoa kepada Allahnya, pergilah mereka semua menghadap raja untuk mengadukan Daniel. Mereka mengatakan, “Bukankah Tuanku telah menandatangani surat perintah yang melarang semua orang selama tiga puluh hari ini menyampaikan permohonan kepada salah satu dewa atau manusia kecuali kepada Tuanku saja?
Daniel bahasa Ibrani דָּנִיּאֵל, Daniyyel Tiberias Dāniyyêl ; “Allah adalah hakimku”; bahasa Arab دانيال, Dâniyal atau Danial adalah seorang nabi dari Bani Israel, yang dikenal dalam ajaran agama Yahudi dan Kristen, terutama dicatat dalam Kitab Daniel di Alkitab Ibrani atau Perjanjian Lama di Alkitab Kristen. Dalam ajaran Islam ia tidak termasuk salah satu dari 25 nabi yang wajib diketahui, namun demikian ahli sejarah mengatakan bahwa ia termasuk nabi yang pernah hidup dan meninggal di Mesir. Ia dikatakan masih keturunan dari Nabi Dawud AS. Daniel hidup di masa pembuangan bangsa Israel dari Kerajaan Yehuda ke Babilonia. Pada tahun yang ke-3 pemerintahan Yoyakim raja Yehuda datanglah Nebukadnezar, raja Babilonia, ke Yerusalem, lalu mengepung kota itu. Tuhan menyerahkan Yoyakim raja Yehuda dan sebagian dari perkakas-perkakas di rumah Allah ke dalam tangannya. Semuanya itu dibawanya ke tanah Sinear. Lalu raja bertitah kepada Aspenas, kepala istananya, untuk membawa beberapa orang Israel, yang berasal dari keturunan raja dan dari kaum bangSAWan, yakni orang-orang muda yang tidak ada sesuatu cela, yang berperawakan baik, yang memahami berbagai-bagai hikmat, berpengetahuan banyak dan yang mempunyai pengertian tentang ilmu, yakni orang-orang yang cakap untuk bekerja dalam istana raja. Imam ats-Tsa’laby sebagaimana dikutip oleh Muhammad bin Iyas Abul Barakat al-Hifny dalam bukunya Bada’iuz Zuhur fi Waqai’ ad-Duhur menuturkan, bahwa raja Babilonia yang terkenal jahatnya. Nebukadnezar sendiri termasuk keturunan Yafuts dan Yafuts adalah putra Nabi Nuh as. Dalam sejarahnya, Nebukadnezar seorang raja yang sangat kejam. Tidak ada satupun laki-laki Bani Israil yang hidup melainkan dibunuhnya. Anak-anak dipisahkan dari orang tuanya dan dilatih untuk perang sebagian dipenjara. Suatu saat Nebukadnezar menawan banyak masyarakat, termasuk anak-anak. Di antara yang ditawan itu ada seorang anak-anak bernama Nabi Daniel. Ia ditawan dan dipenjarakan bersama dengan keturunan Nabi Ya’kub dan Nabi Yusuf AS. Suatu hari Nebukadnezar bermimpi dengan mimpi yang sangat mengejutkan dan mengagetkannya. Ia bertanya kepada para dukun dan juru ramal saat itu, akan tetapi semuanya diam, tidak dapat mengartikan mimpinya tadi. Lalu datanglah seorang laki-laki yang pernah dipenjara bersama Nabi Daniel yang mengabarkan kepada Nebukadnezar bahwa di dalam penjara ada seorang pemuda yang pandai menafsirkan mimpi. Dia adalah Nabi Daniel. Di panggilah Nabi Daniel untuk menakbirkan mimpinya itu. Nabi Daniel dengan sangat jelas mengartikan mimpi Nebukadnezar tadi. Nebukadnezar pun kagum akan kehebatan Nabi Daniel. Nabi Daniel kemudian dibebaskan dari penjara dan dijadikan konsultan sekaligus guru pribadi Nebukadnezar. Dan raja menetapkan bagi mereka pelabur setiap hari dari santapan raja dan dari anggur yang biasa diminumnya. Mereka harus dididik selama 3 tahun, dan sesudah itu mereka harus bekerja pada raja. Di antara mereka itu ada juga beberapa orang Yehuda, yakni Daniel, Hananya, Misael dan Azarya. Pemimpin pegawai istana itu memberi nama lain kepada mereka Kedekatan antara Nebukadnezar dengan Nabi Daniel ini membuat petinggi Majusi geram. Mereka kemudian merencanakan sebuah makar untuk membunuh Nabi Daniel. Digalilah sebuah lobang besar, kemudian Nabi Daniel dimasukkan ke dalamnya bersamaan dengan binatang-binatang buas dan berbisa. Namun, setelah beberapa hari lamanya Nabi Daniel berada di lobang tersebut, Nebukadnezar mendapatkan Nabi Daniel dalam keadaan sehat tidak kurang sedikitpun. Setelah Raja Nebukadnezar meninggal, Abul Barakat al-Hifny kemudian menuturkan, Nabi Daniel kemudian berangkat menuju kota Iskandariyah, dan menghabiskan sisa-sisa hidupnya untuk berdakwah di sana, bahkan meninggal dan kuburannya pun di sana. Menurut ahli sejarah Islam, kuburan Daniel, ditemukan pada masa Khalifah Umar bin itu ketika Iskandariyah berhasil dilumpuhkan oleh Amr bin Ash pada tahun 641 Masehi, Amr dan para tentara melihat ada tempat bersembunyi yang dikunci dengan gembok besi. Kemudian mereka membukanya, dan ternyata di dalamnya ada lobang kecil yang ditutup dengan marmer berwarna hijau yang ditutup dengan marmer berwarna hijau lainnya. Ketika dibuka, ternyata di dalamnya ada jenazah seorang laki-laki dengan kain kafan yang ditenun dengan benang emas, dan memiliki badan yang sangat besar. Kejadian itu dilaporkan kepada Khalifah Umar, dan Umar segera bertanya kepada Ali bin Abi Thalib. Ali kemudian menjawab bahwa jenazah tersebut adalah jenazah Nabi Daniel. Umar segera memerintahkan Amr bin Ash untuk mengkafani kembali jenazah tadi, dan meminta untuk dikuburkan disebuah tempat yang tidak dapat dijangkau oleh orang-orang. Amr bin Ash lalu membuatkan kuburannya lagi di kota Iskandariyah yang saat ini di atasnya dibangun sebuah mesjid yang diberi nama, Masjid Nabi Daniel. Catatan kitab-kitabnya ditemukan di dalam gua di Laut Mati di antara Naskah Laut Mati bersama dengan catatan nabi-nabi yang lainnya. Nubuatnya dimulai dari Kitab Daniel pasal ke-7 sampai 12. Seluruh nubuatannya adalah tentang akhir zaman, berbeda dengan Yesaya, Yeremia dan Yehezkiel yang banyak bernubuat tentang kedatangan Mesias, meskipun juga menyangkut akhir zaman. Daniel diberi penglihatan wahyu oleh Tuhan tentang apa yang terjadi pada sejarah dunia. Inti nubuat yang ia dapatkan adalah berupa akan ada sejumlah peristiwa besar yang terjadi menjelang akhir zaman, termasuk kedatangan Mesias, sampai dengan tibanya akhir zaman. Nubuatan Nabi Daniel Tentang Islam Didalam kitab Nabi Daniel dapat kita menjumpainya pada pasal 2 ayat 44-45 “Maka pada zaman raja-raja oleh Allah di surga, akan diadakan suatu kerajaan, yang pada selama-lamanya tiada dapat dibinasakan. Maka kerajaan itu tiada kuserahkan kepada salah satu bangsa lain, dan dia itupun akan menghancurkan dan meniadakan segala kerajaan itu, tetapi ia sendiri akan kekal sampai selama-lamanya. Maka itulah sebabnya, tuanku melihat sebuah batu gunung gugur dengan sendirinya dengan tiada tulungan tangan, lalu dihancur luluhkannya besi dan tembaga, dan tanah liat, dan perak dan emas. Bahwa Allah ta’ala sudah memaklumkan kepada tuanku, barang yang akan jadi pada kemudian hari, bahwa sesungguhnya inilah mimpi tuanku itu, dan tentulah takbirnya” Umumnya bapa-bapa Gereja dan Ulama-ulama Islam hampir sepaham bahwa kerajaan besar yang menggantikan kerajaan Babilonia, menguasai daerah-daerah bebas kekuasaannya di timur tengah ialah Persia, kemudian Macedonia, Assyria, kemudian Romawi. Tetapi terjadi perbedaan paham diantara mereka ketika mentafsirkan kerajaan kelima yang berupa “Campuran besi dan tanah liat” merupakan “Kerajaan keenam” sebagai kerajaan penutup berupa “Batu gunung” yang menghancurkan kerajaan-kerajaan yang lain yang datang sebelumnya. Pemimpin-pemimpin Gereja bersikeras menafsirkan bahwa yang dimaksud dengan batu gunung ialah kerajaan Kristus. Tetapi harus diingat, bahwa kerajaan Kristus sudah 16 abad lamanya mereka tunggu-tunggu, atau mungkin sudah 20 abad lamanya belum juga datang. Siapakah kerajaan yang “lain daripada kerajaan terdahulunya” yang telah muncul sesudah kejatuhan Romawi dan Persia? Sejarah tidak sungkan-sungkan menjawab sebagai Kerajaan Islam. Jikalau pada tahun 426 M kerajaan Romawi Barat telah runtuh sebelum datangnya Islam, maka pada sekitar tahun 612 M bangkitlah kerajaan Islam dan mulai mengembangkan sayapnya dari Maghribi Maroko Jabal El Tarik di Spanyol sampai ke timur Pasai, bahkan Demak dan Rembang di Indonesia. Tentaranya bagaikan badai taupan mengamuk menghancurkan kerajaan kafir terdahulunya, sehingga lenyaplah mereka seperti “debu yang diterbangkan angin.” Lalu, apakah umat muslim pantas menyebut Daniel sebagai nabi? Dari uraian diatas ada dua kemungkinan sejarah hidup Daniel yaitu diantara Isa sebelum kehadiran Muhammad SAW yang jelas disebutkan bahwa tak ada Nabi diantara waktu tersebut. Kemudian ungkapan Anas bin Malik mengatakan bahwa memprediksikan Daniel merupakan seorang Nabi kuno jauh sebelum periode Isa. Tapi saya sebagai penulis akan menyebutnya sebagai Orang Suci karena belum ada kejelasan tentangnya. Dan kebenaran makam nabi Daniel di Iran masih menjadi pertanyaan besar bagi sebagian umat Muslim.
loading...Nabi Daniel memiliki dua nubuat. Pertama, mengabarkan akan datangnya al-Masih Isa bin Maryam, dan kedua, nubuat tentang kemunculan baginda Nabi Muhammad SAW. Ilustrasi Pinterest Daniel adalah nabi dari kalangan Bani Israil . Sebagian ulama mengatakan Nabi Daniel memiliki dua nubuat. Pertama, mengabarkan akan datangnya al-Masih Isa bin Maryam , dan kedua, nubuat tentang kemunculan baginda Nabi Muhammad SAW . Baca Juga Ibnu Taimiyah sebagaimana dikutip buku "Zulkarnain Agung antara Cyrus dan Alexander, Jejak Cerita dalam al-Quran dan Riwayat Sejarah" karya Wisnu Tanggap Prabowo mengatakan, Daniel menyebut nama Muhammad dengan nama, dan berkata, “Anak-anak panah akan terlepas dari busur-busur, dan anak-anak panah tersebut akan dinodai oleh darah, wahai Muhammad.”Dalam literasi ahli kitab, Nabi Daniel hidup pada abad ke-6 SM, sekitar lima abad sebelum masa Nabi Isa as, dan sekitar dua belas abad sebelum masa kenabian Muhammad SAW. Sebagaimana para Nabi dan Rasul, pengetahuan tentang gaib hanya datang dari Allah melalui Malaikat Jibril. Ulama tafsir Ibnu Katsir dalam kitabnya "Qashas al-Anbiyaa" juga menuliskan kisah tentang Nabi Daniel. Menurut Wisnu, kisah Nabi Daniel dalam khazanah Islam memiliki kemiripan dengan tradisi ahli kitab. Di antara kesamaannya adalah kisah Nabi Daniel di kandang singa tempat Nabi Irmiya Jeremiah mengunjunginya dan membawakan makanan dan minuman atas perintah Allah. Baca Juga Lokasi Makam Nabi DanielSelain itu, terdapat peristiwa bersejarah dari generasi sahabat terkait Nabi Daniel ini. Salah satunya ditemukannya jasad beliau yang masih utuh di sebuah wilayah dekat kota Hurmuzan Hormuz, saat ini di provinsi Hormozgan, Iran bagian selatan. Abu Musa al-Anshari yang berada di tengah pasukan muslim melaporkan kepada Khalifah Umar bin Khattab di Madinah melalui sepucuk surat. Setelah menerima dan membacanya, Umar membalas surat itu, berkata, ”Ia adalah salah seorang dari para Nabi. Api tidak memakan jasad para Nabi. Dan bumi juga tidak memakan jasad para Nabi." Ibnu Katsir kembali menegaskan bahwa jasad yang ditemukan muslimin saat ekspedisi militer ke Persia tersebut adalah jasad Nabi itu, Imam al-Baihaqi mengatakan dalam Dalfil an-Nubuwah bahwa Abu Aliyah beserta kaum muslimin lain menggali lubang kubur di tengah sungai dengan cara membendung airnya, lalu di kala malam mereka menguburkan jasad Nabi Daniel di salah satu liang-liang lahat yang digali itu. Tujuannya adalah untuk mencegah mudarat yang lebih besar, yaitu praktik pengultusan kuburan orang saleh secara berlebihan di mana melalui pintu pengultusan itulah godaan iblis masuk ke oknum kaum Nabi Nuh yang menyembah orang-orang kini ada enam teori mengenai lokasi makam Nabi Daniel, yaitu di Kirkuk dan Mugdadiyah di Irak, Susa dan Malamir di Iran, di Babilon, dan di Samarkand. Teori lokasi makam yang paling masyhur adalah di Susa. Memang, jika dilihat dari peta, menurut Wisnu, Susa dekat dengan kota Hurmuzan, tempat kaum muslimin menguburkan jasad Nabi Daniel sebagaimana dalam sumber Islam. "Namun demikian, Susa ada di provinsi Khuzestan, sementara Hormuz ada di provinsi Hormuzgan. Jarak yang terpaut antara keduanya adalah kilometer!" ujar Wisnu yang mengingatkan bahwa Nabi Daniel adalah Nabi dari kalangan Bani Israil. Baca Juga Orang SalehSementara itu, terjadi polemik di kalangan kaum Yahudi yang bahkan berlanjut hingga kini mengenai apakah Daniel seorang Nabi atau bukan. Sebagian memandang Daniel bukanlah Nabi, melainkan orang saleh yang mendapat bimbingan ilahiah. Satu hal yang disepakati, Daniel adalah tokoh masyhur dengan Kitab Daniel-nya Book of Daniel, yang termasuk ke salah satu teks-teks suci Tanakh di mana Taurat ada dalamnya.